Re: Bls: [beasiswa] [butuh info] Beasiswa Unggulan Dikti & Diknas 2012

Dear rekan-rekan ytk,

Mohon pencerahannya mengenai beasiswa unggulan Kemdiknas. 

Pada saat ini saya telah mendapatkan LoA dari salah satu uni di Australia untuk melanjutkan PhD disana dan Puji Tuhan saya mendapatkan beasiswa pembebasan uang kuliah.  Sekarang saya sedang berjuang untuk memperoleh bantuan dana untuk living cost, dan salah satu sasaran saya adalah BU Kemdiknas.

Dan beberapa waktu yang lalu, saya telah mengisi aplikasi online pada web BU Kemdiknas, tetapi sampai sekarang tidak ada pemberitahuan apa2 dari mereka.  So, apa yang harus saya lakukan? Perlukah saya mendatangi panita BU Kemdiknas dan menanyakan langsung kepada mereka? or saya dapat mengirimkan aplikasi secara langsung kepada panitia tsb?

Dan bagaimana dengan proses seleksi untuk mendapatkan beasiswa living cost pada BU Kemdiknas. 

Mohon sharing dan informasi dari rekan2.

Thx & rgds,

Dion

— On Tue, 3/20/12, Dhafi Iskandar wrote:

From: Dhafi Iskandar
Subject: Bls: [beasiswa] [butuh info] Beasiswa Unggulan Dikti & Diknas 2012
To: “beasiswa@yahoogroups.com”
Date: Tuesday, March 20, 2012, 4:40 AM

 

Wa’alaikumsalam,
Iya mas, saya ikut yg BU kemendiknas. Saya rasa tidak hanya on-going karena tahun lalu, ada teman saya yang baru diterima di program doktorat, tapi bisa mendapatkan beasiswa ini. Saya rasa yang paling penting adalah adanya surat penerimaan/LOA dari universitas.


Dari: Sha Alqoriah
Kepada: beasiswa@yahoogroups.com
Dikirim: Senin, 19 Maret 2012 9:40
Judul: Bls: [beasiswa] [butuh info] Beasiswa Unggulan Dikti & Diknas 2012

 

salam,
maaf ikutan nimbrung nih.

mau tanya sama mas Dhafi, maksudnya mas ikut BU Kemendiknas ya mas?
artinya, BU Kemendiknas ini sifatnya on-going saja? apakah mas punya teman yang mahasiswa baru yang juga diterima BU Kemendiknas?

mohon pencerahannya
regards,

— Pada Ming, 18/3/12, Dhafi Iskandar menulis:

Dari: Dhafi Iskandar
Judul: Bls: [beasiswa] [butuh info] Beasiswa Unggulan Dikti 2012
Kepada: “beasiswa@yahoogroups.com”
Tanggal: Minggu, 18 Maret, 2012, 3:32 PM

 

Selamat pagi,
Kebetulan saya dan beberapa teman saya baru diterima untuk beasiswa BU non-dosen dan untuk yg sudah mengikuti perkuliahan (on-going) tahun 2012 ini.

Tapi dari pengumuman yang di website dikti yang saya lihat, sepertinya hanya untuk yg belum kuliah.


Dari: nina yusnita
Kepada: “beasiswa@yahoogroups.com”
Dikirim: Sabtu, 17 Maret 2012 19:33
Judul: Re: [beasiswa] [butuh info] Beasiswa Unggulan Dikti 2012

 

setau saya beasiswa BU DIKTI sejak 2011 tidak ada yang ON GOING jadi diperuntukkan untuk mahasiswa baru

From: Andita Sayekti
To: “beasiswa@yahoogroups.com”
Sent: Thursday, March 15, 2012 2:24 AM
Subject: [beasiswa] [butuh info] Beasiswa Unggulan Dikti 2012

 

Pengumuman dan panduan BU 2012 telah ada di website dikti.
saya masih belum jelas apakah BU hanya diperuntukkan bagi calon MAHASISWA BARU pascasarjana atau bisa untuk mahasiswa pascasarjana yang sudah TERDAFTAR di tahun sebelumnya? (BU on going seperti pada tahun 2011 lalu)
bila ada yang mengetahui infonya.
terimakasih..

__._,_.___

Loading

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*